Cara Download Aplikasi Android Tanpa Melalui Playstore
Playstore merupakan gudangnya aplikasi untuk sistem operasi
Android. Hanya saja, tak semua aplikasi bisa terpasang karena beberapa faktor
termasuk perangkat yang belum dikenali. Beragam merek ponsel yang mengusung OS
mobile ini, hal yang wajar bila tak terdeteksi. Lalu, bagaimana cara download
aplikasi android tanpa melalui playstore?
Solusi satu-satunya adalah mengunduh file apk dan memasang
secara manual yang tentu saja sedikit lebih rumit. Cara ini bisa digunakan
untuk memasang aplikasi yang tak tersedia di playstore akibat kebijakan Country
Region, peraturan ditetapkan oleh Google yang memungkinkan pihak developer ‘hanya’
menyediakan aplikasi untuk negara-negara tertentu saja.
Unknown Source
Ada hal penting yang harus dilakukan sebelum menjalani
pemasangan aplikasi secara manual. Masuk ke ‘System Setting’ lalu menuju ke
‘Security’ terus ‘Device Administrator’. Cari tulisan ‘Unknown Source’ lalu
centang opsi yang tertera. Ini berguna agar aplikasi bisa terinstal tanpa harus
melalui playstore.
Unduh Aplikasi
Siapkan laptop atau komputer yang telah terhubung ke jaringan
internet untuk mengunduh aplikasi yang tersimpan di playstore. Akses situs http://play.google.com
dan pakai fitur pencarian. Setelah menemukan aplikasi yang ingin dipasang,
silahkan copy link url yang tertera di browser. Buka tab baru, akses http://apps.evozi.com/apk-downloader
dan paste alamat url dari playstore. Tekan tombol “Generate Download Link” lalu
tunggu hingga muncul link download, setelah itu klik untuk mulai mengunduh.
Pasang Aplikasi
Selesai mengunduh file apk ke komputer/laptop, segera
memindahkan ke perangkat Android, entah memakai bluetooth atau kabel data.
Pindahkan file apk ke folder memori eksternal ponsel. Setelah itu akses folder
dimana file apk berada untuk memulai proses instalasi. Sekarang aplikasi idaman
sudah terpasang di smartphone kesayangan.
Centang kembali
Setelah mencoba cara download aplikasi android tanpa melalui
playstore, jangan lupa menghilangkan tanda centang pada ‘Unknown Source’. Cara
aksesnya masih sama seperti langkah pertama diatas. Ini dilakukan agar tak
sembarang aplikasi terpasang otomatis ketika sedang asik browsing dengan
smartphone.
Cara download aplikasi android tanpa melalui playstore sudah
terbukti aman dari virus ataupun malware karena semua aplikasi resmi sudah
lolos kelayakan uji ala Google. Namun, disarankan mengunduh aplikasi yang
mendukung jenis OS android di smartphone. Metode ini hanya berguna untuk
aplikasi gratisan saja, bukan berbayar. Untuk menikmati aplikasi berbayar,
lebih dianjurkan membeli langsung via playstore.