5 Manfaat Buah Kiwi Bagi Kesehatan
5 Manfaat Buah Kiwi Bagi Kesehatan - Popularitas
buah kiwi sudah terkenal di Indonesia sejak awal tahun 90-an. Selain menawarkan
rasa lezat dan segar, cara makannya cukup unik. Buah di potong jadi dua bagian,
lalu daging buah diceruk pakai sendok. Tak hanya warna dan bentuk yang khas,
beragam manfaat buah kiwi bagi kesehatan jarang diketahui oleh masyarakat luas.
Kaya vitamin C
Jeruk
bukanlah buah yang memiliki kadar vitamin C tertinggi, kiwi sudah membuktikan.
Satu buah kiwi mengandung vitamin C yang lebih banyak dari satu atau dua buah
jeruk. Bahkan SunGold kiwi mengandung kadar vitamin C yang sama dengan tiga
buah jeruk. Peran vitamin ini sangat baik bagi tubuh, memperkuat daya tahan dan
memastikan kesehatan pembuluh darah, tulang dan gigi.
Kaya serat
Jenis
kiwi hijau memiliki kadar serat tertinggi yang bantu meningkatkan fungsi sistem
pencernaan secara alami. Secara garis besar, kiwi mengandung senyawa pencahar
alami yang dinamakan enzim actinidine. Enzim tersebut bantu tubuh mengolah
protein yang meningkatkan kemampuan sistem pencernaan.
Menurut
laporan mengenai manfaat buah kiwi bagi kesehatan, hanya kiwi saja yang memiliki
enzim actinidine. Makan kiwi setiap hari dipadu minum air secukupnya, olahraga
dan diet seimbang adalah kunci meraih sistem pencernaan yang sehat sehingga
metabolisme tubuh lebih cepat, begitu pula dalam pembuangan limbah.
Kaya asam folat
Dokter
kandungan menyarankan wanita hamil atau mereka yang segera bersalin untuk
mengonsumsi buah kiwi. Berdasarkan hasil penelitian para ahli, kiwi mengandung
vitamin B yang bantu pembentukan janin di dalam rahim. Jadi, bila mencari
makanan yang mengandung asam folat, makan saja kiwi lalu padukan dengan makanan
kaya asam folat lainnya.
Kaya antioksidan
Jenis
buah kiwi kuning dan hijau mengandung kadar antioksidan tertinggi yang
berfungsi melindungi tubuh dari zat-zat yang berbahaya atau radikal bebas.
Kandungan tersebut melindungi tubuh dari beragam jenis penyakit dan perubahan
fisik akibat bertambahnya usia.
Pembakar lemak
Manfaat
buah kiwi bagi kesehatan yaitu sebagai pembakar lemak. Jenis kiwi SunGold dan
Zespri Green memiliki kadar glycemic index rendah (38 dan 39). Artinya,
karbohidrat tidak akan cepat diambil tubuh dan hanya sebagian glukosa saja yang
dilepaskan ke aliran darah. Hasilnya, lemak cepat terbakar, rasa lapar tidak
cepat datang. Mengonsumsi kiwi setiap hari bakal menurunkan resiko penyakit
jantung dan diabetes.
Beragam
manfaat buah kiwi bagi kesehatan disebabkan kandungan senyawa-senyawa penting
yang diperlukan oleh tubuh sehingga terbebas dari berbagai jenis penyakit.
Harga buah kiwi mungkin sedikit menguras kantong, tapi tak ada salahnya bila menikmati
4-5 buah dalam seminggu.