4 Cara Mengatasi Polip Hidung
4 Cara Mengatasi Polip Hidung - Penyakit polip hidung mungkin jarang dikenal masyarakat
Indonesia tetapi wajib diwaspadai karena mempengaruhi kesehatan. Awalnya
ditandai dengan kemunculan segumpal daging lunak atau sejenis tumor jinak di
dalam rongga hidung yang kemudian membesar. Tak hanya mengganggu saluran
pernapasan, penyakit ini mengancam organ tubuh lainnya, terutama mata dan otak.
Bagaimana cara mengatasi polip hidung?
Nasal Kortikosteroid
Solusi awal yang ditawarkan oleh dokter adalah resep nasal kortikosteroid
berupa semprotan untuk mengurangi peradangan di dalam rongga hidung. Tipe
pengobatan ini ampuh mengurangi polip atau bahkan dihilangkan secara
keseluruhan. Nasal kortikosteroid terdiri dari beberapa jenis seperti
ciclesonide, beclomethasone, triamcinolone, mometasone, flunisolide, budesonide
dan fluticasone. Dokter akan memberi resep tergantung situasi dan kondisi yang
dihadapi penderita.
Kortikosteroid oral &
suntik
Dokter akan meresepkan kortikosteroid oral seperti prednisone
bila semprotan nasal kortikosteroid tak cukup efektif. Obat oral bisa diminum
tanpa pendamping atau bersamaan dengan pemakaian semprotan nasal. Hanya saja
dokter meresepkan obat untuk pemakaian jangka pendek karena menimbulkan efek
samping berbahaya bagi kesehatan. Sementara kortikosteroid suntik sebagai salah
satu cara mengatasi polip hidung hanya disarankan oleh dokter bila kondisi
penyakit bertambah parah.
Obat alternatif
Bila kondisi sudah tak bersahabat dan pemakaian kortikosteroid
tak kunjung memberi hasil positif, dokter akan memberi obat alternatif untuk
menghentikan peradangan kronis di dalam saluran hidung atau sinus. Biasanya
berupa antihistamin untuk mengatasi alergi dan antibiotik untuk menghentikan
infeksi kronis.
Operasi
Sebuah cara mengatasi polip hidung terakhir yang bisa ditempuh
bila obat medis tak memberi hasil menggembirakan. Operasi endoskopi tak hanya
mengeluarkan polip namun memperbaiki kerusakan sinus sehingga tak kambuh dan
rentan peradangan. Dokter akan memasukan sebuah tabung kecil berkamera melalui
lubang hidung ketika operasi endoskopi dilakukan dan melihat langsung rongga
sinus. Polip akan diangkat memakai peralatan steril berukuran kecil sehingga
rongga sinus kembali longgar.
Operasi endoskopi diterapkan sebagai prosedur rawat jalan jadi
tak perlu khawatir. Tindakan ini hanya bertujuan membuka rongga hidung supaya
tak tersumbat. Demi menghambat pertumbuhan polip pasca operasi, biasanya dokter
menyarankan pasien memakai semprotan nasal kortikosteroid atau larutan air
garam yang berguna mempercepat proses penyembuhan.
Demikian empat cara mengatasi polip hidung yang mengganggu
pernapasan. Coba metode pertama bila kondisi penyakit tak terlalu parah dan
seterusnya bila tak ada hasil yang memuaskan. Selalu konsultasi ke dokter
perihal perkembangan penyakit karena polip hidung tergolong berbahaya.